candi borobudur kerajaan di indonesia

KEMAMPUAN GURU IPA DALAM PENERAPAN KURIKULUM 2013 DI SMP SWASTA SURAKARTA TAHUN AJARAN 2013/2014

Hariyatmi - -, Pungky - Pradita

Abstract


Kurikulum 2013 merupakan kurikulum terbaru yang dikembangkan Indonesia saat ini. Pembelajaran pada kurikulum 2013 ini menggunakan pendekatan saintifik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan guru IPA dalam penerapan Kurikulum 2013 di SMP Swasta Surakarta yang telah mengimplementasikan Kurikulum 2013 tahun ajaran 2013/2014. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan survei, teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, dokumenter dan wawancara. Data yang diperoleh berupa kemampuan guru IPA SMP Swasta Surakarta dalam pembelajaran berdasarkan Kurikulum 2013. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan statistik deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan mengenai kemampuan guru IPA dalam penerapan Kurikulum 2013 di SMP Swasta Surakarta yang telah menimplementasikan Kurikulum 2013 tahun ajaran 2013/2014 diperoleh kesimpulan bahwa kemampuan guru IPA dalam penerapan Kurikulum 2013 di SMP Swasta Surakarta tahun ajaran 2013/2014 pada dasarnya baik (72,91 %), terbukti pada proses perencanaan yang sudah baik (71,87 %) dan proses pelaksanaan yang sangat baik (76,84 %). Namun pada proses perencanaan lemah pada komponen sumber belajar (25 %) dan pada proses pelaksanaan lemah pada komponen menerapkan pembelajaran terpadu (50 %), sedangkan komponen yang lain sudah terlihat sangat baik. Kemampuan guru IPA SMP Swasta Surakarta dalam pembelajaran berdasarkan Kurikulum 2013 dikategorikan Sangat Baik.
  

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.