candi borobudur kerajaan di indonesia

Hubungan Persepsi Siswa Tentang Kreativitas Guru dalam Pembelajaran Daring dengan Hasil Belajar Kognitif IPA

Lintang Rahmayanti

Abstract


Abstract: This research is purposed to examine whether there is a relationship between students' perceptions of teacher creativity in online learning and cognitive learning outcomes of VIII grade students in the Natural Sciences subject. This research is a quantitative research with ex-post facto research design. The population used in this study amounted to 250 students of class VIII SMP Negeri 4 Karanganyar. The sample of this study was 156 students obtained from calculations using the Slovin formula. Analysis of the data used is the Pearson Product Moment correlation. From the data analysis, the correlation significance value is 0.269, where 0.269 > 0.05, which means that H0 is accepted or there is no significant relationship between students' perceptions of teacher creativity in online learning and cognitive learning outcomes of VIII grade students at SMPN 4 Karanganyar. This happens because students' cognitive learning outcomes in online learning tend to be determined by internal factors and the creativity of teachers in online learning is not optimal as is the case in face-to-face learning. The conclusion of this study is that there is no significant relationship between students' perceptions of teacher creativity in online learning and cognitive learning outcomes of class VIII students in Natural Science subjects at SMP Negeri 4 Karanganyar

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menguji ada tidaknya hubungan antara persepsi siswa tentang kreativitas guru dalam pembelajaran daring dengan hasil belajar kognitif siswa kelas VIII pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian ex-post facto. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 250 yang merupakan siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Karanganyar. Sampel dari penelitian ini sebanyak 156 siswa yang didapatkan dari perhitungan menggunakan Rumus Slovin. Analisis data yang digunakan yaitu analisis korelasi Pearson Product Moment. Dari analisis data tersebut, diperoleh nilai signifikansi korelasi sebesar 0,269, dimana 0,269 > 0,05 yang artinya H0 diterima atau tidak ada hubungan yang signifikan antara persepsi siswa tentang kreativitas guru dalam pembelajaran daring dengan hasil belajar kognitif IPA siswa kelas VIII di SMPN 4 Karanganyar. Hal tersebut terjadi karena hasil belajar kognitif siswa pada pembelajaran daring cenderung ditentukan oleh faktor internal dan kreativitas guru dalam pembelajaran daring belum optimal seperti yang terjadi pada pembelajaran tatap muka. Kesimpulan dari penelitian ini adalah tidak terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi siswa tentang kreativitas guru dalam pembelajaran daring dengan hasil belajar kognitif siswa kelas VIII pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di SMP Negeri 4 Karanganyar.

Keywords


Persepsi, Kreativitas, Hasil Belajar, Pendidikan IPA

Full Text:

Untitled

References


Adams, N. E. (2015). Bloom’s taxonomy of cognitive learning objectives. Journal of the Medical Library Association : JMLA, 103(3), 152–153. https://doi.org/10.3163/1536-5050.103.3.010

Agung, I., & Yansyah, L. (2010). Meningkatkan kreativitas pembelajaran bagi guru: pedoman dan acuan guru dalam meningkatkan kreativitas pembelajaran pada peserta didik. Bestari Buana Murni.

Firman, F., & Rahayu, S. (2020). Pembelajaran Online di Tengah Pandemi Covid-19. Indonesian Journal of Educational Science (IJES), 2(2), 81–89. https://doi.org/10.31605/ijes.v2i2.659

Handayani, L. (2020). Keuntungan , Kendala dan Solusi Pembelajaran Online Selama Pandemi Covid-19 : Studi Ekploratif di SMPN 3 Bae Kudus Lina Handayani. Journal Industrial Engineering & Management Research, 1(2), 15–23.

Herliandry, L. D., Nurhasanah, N., Suban, M. E., & Kuswanto, H. (2020). Pembelajaran Pada Masa Pandemi Covid-19. JTP - Jurnal Teknologi Pendidikan, 22(1), 65–70. https://doi.org/10.21009/jtp.v22i1.15286

Juandi, A., & Sontani, U. T. (2017). Keterampilan Dan Kreativitas Mengajar Guru Sebagai Determinan Terhadap Prestasi Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran, 2(2), 130. https://doi.org/10.17509/jpm.v2i2.8114

Purwanto, A., Pramono, R., Asbari, M., Santoso, P. B., Wijayanti, L. M., Choi, C. H., & Putri, R. S. (2020). Studi Eksploratif Dampak Pandemi COVID-19 Terhadap Proses Pembelajaran Online di Sekolah Dasar. EduPsyCouns: Journal of Education, Psychology and Counseling, 2(1), 1–12. https://ummaspul.e-journal.id/Edupsycouns/article/view/397

Qiong, O. U. (2017). A Brief Introduction to Perception. Studies in Literature and Language, 15(4), 18–28. https://doi.org/10.3968/10055

Sapti, M. (2019). Kemampuan Koneksi Matematis (Tinjauan Terhadap Pendekatan Pembelajaran Savi), 53(9), 1689–1699.

Siswono, T. Y. E. (2007). Pembelajaran Matematika Humanistik yang Mengembangkan Kreativitas Siswa. Jurnal Matematika, 1(1), 1–16.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.