candi borobudur kerajaan di indonesia

PERANAN BUDAYA DAN PENDIDIKAN KARAKTER BAGI PEMBANGUNAN BANGSA

WARSITO -

Sari


Penulisan paper ini mempunyai tujuan sebagai berikut, 1) untuk mengetahui definisi budaya dan pendidikan karakter, 2) untuk memahami tujuan pendidikan karakter, 3) untuk mengetahui upaya-upaya yang dapat dilakukan guna meningkatkan karakter atau akhlak terpuji, 4) untuk memahami nilai-nilai yang perlu diperkuat bagi pembangunan bangsa, 5) untuk mengetahui peranan budaya dan pendidikan karakter bagi pembangunan bangsa.

Istilah budaya berasal dari kata budi dan daya, yakni daya dari budi, yang berupa, cipta, rasa dan karsa; sedangkan kebudayaan adalah hasil dari cipta, rasa, dan karsa. Pendidikan karakter adalah sebuah proses transformasi nilai-nilai kehidupan untuk ditumbuhkembangkan dalam kepribadian seseorang sehingga menjadi satu dalam perilaku kehidupan orang itu.

Pendidikan karakter dalam seting sekolah memiliki tujuan sebagai berikut, 1) Menguatkan dan mengembangkan nilai-nilai kehidupan yang dianggap penting dan perlu sehingga menjadi kepribadian/ kepemilikan peserta didik yang khas sebagaimana nilai-nilai yang dikembangkan, 2) Mengoreksi perilaku peserta didik yang tidak bersesuaian dengan nilai-nilai yang dikembangkan oleh sekolah. 3) Membangun koneksi yang harmonis dengan keluarga dan masyarakat dalam memerankan tanggung jawab pendidikan karakter secara bersama-sama.

Nilai-nilai yang perlu diperkuat untuk pembangunan bangsa saat ini adalah sebagai berikut 1) jujur, 2) kerja keras, 3). Ikhlas. Adapun Peningkatan karakter atau akhlak yang terpuji  dapat dilaksanakan melalui hal-hal sebagai berikut.1). Muhasabah, 2) mu’aqobah, 3) Mu’ahadah, , 4) Mujahadah,. Sedangkan proses untuk membangun karakter menggunakan 7 tahapan, yakni 1) muatabah, 2) muroqobah, 3) mujahadah, 4) musyahadah, 5) mukasyafah, 6) muhabbah, dan 7) ma’rifah.

 

Kata Kunci: Budaya, Pendidikan Karakter, Pembangunan Bangsa


Teks Lengkap:

PDF (English)

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.