candi borobudur kerajaan di indonesia

ACTIVE LEARNING DI ANTARA IDEALISASI DAN REALITAS PRAKTIK PENDIDIKAN

Waras Kamdi

Abstract


Melalui tulisan ini saya bermaksud mengajak bapak dan ibu untuk merenung dan berpikir lebih mendalam dengan membentang peta persoalan pendidikan kita dari kutub konsep ideal hingga realitas praktik, dan mencari solusi atas per soalan-persoalan pendidikan yang kita hadapi. Berangkat dari pertanyaan: “Manusia Indonesia macam apa yang kita kehendaki dari proses pendidikan?” Jawaban atas pertanyaan itu membawa kita ke wilayah perenungan kembali tentang idealisasi bangsa ini dan konsep pendidikan nasional. “bagaimana karakteristik manusia Indonesia sekarang?” Jawaban atas pertanyaan ini memberi sinyal tentang krisis kecerdasan hidup yang melanda bangsa ini dan refleksi tentang krisis pendidikan sekarang. Kesenjangan antara idealisasi dan realisasi kehendak bangsa ini membentangkan segudang permasalahan pendidikan kita. Lalu, “apa yang dapat kita perbuat?” Jawaban atas pertanyaan inilah ranah active learning menempati posisi strategisnya sebagai alternatif solusi dalam praktik pembelajaran yang mendidik. Makalah singkat ini mencoba menautkan ketiga segmen tersebut dan menempatkan active learning sebagai alternatif solusi strategis untuk mengatasi gap antara idealisasi dan realitas praktis.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Sebelas Maret