candi borobudur kerajaan di indonesia

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MTS MUHAMMADIYAH 1 NATAR TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Naila Milaturrahmah, Jazim Ahmad, Swaditya Rizki

Abstract


Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap aktivitas dan hasil belajar matematika siswa kelas VII MTs Muhammadiyah 1 Natar tahun pelajaran 2014/2015. Penelitian ini adalah salah satu jenis penelitian eksperimen semu. Penelitian ini mengambil dua  kelas. Penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan cluster random sampling. Teknik analisis data menggunakan metode analisis kuantitatif dengan menggunakan uji-T. Hasil uji hipotesis menggunakan uji T menunjukkan bahwa pada taraf signifikan 0,05 , maka hipotesis  ditolak sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe make a match lebih tinggi atau lebih baik daripada pembelajaran  konvensional dalam meningkatkan aktivitas belajar matematika. Hal ini berarti ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap aktivitas belajar. Selajutnya dapat disimpulkan bahwa pada model pembelajaran kooperatif tipe make a match lebih tinggi atau lebih baik daripada pembelajaran konvensional dalam meningkatkan hasil belajar matematika. Hal ini berarti ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap hasil belajar.

Kata Kunci:  Pembelajaran Kooperatif, Make A Match,  Aktivitas Belajar Matematika, Hasil Belajar Matematika


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.