candi borobudur kerajaan di indonesia

EKSPERIMENTASI MODEL TPS MIND MAPPING DAN TTW MIND MAPPING PADA MATERI PERSAMAAN GARIS LURUS DITINJAU DARI KECERDASAN MATEMATIS LOGIS SISWA SMP

Arif Hardiyanti, Mardiyana Mardiyana, Ikrar Pramudya

Abstract


Abstrak: Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran TPS Mind Mapping, TTW Mind Mapping, dan model pembelajaran langsung terhadap prestasi belajar ditinjau dari kecerdasan matematis logis. Jenis penelitian adalah eksperimental semu dengan desain faktorial . Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri Se-Kabupaten Sukoharjo.  Hasil penelitian menyimpulkan : (1) model TPS MM dan TTW MM memberikan prestasi siswa lebih baik daripada model langsung, model TTW MM memberikan prestasi belajar yang sama baik dengan model TPS MM, (2) prestasi siswa dengan kecerdasan matematis logis tinggi lebih baik daripada prestasi siswa dengan kecerdasan matematis logis sedang maupun rendah, sedangkan prestasi siswa dengan kecerdasan matematis logis sedang lebih baik daripada prestasi belajar matematika siswa dengan kecerdasan matematis logis rendah, (3) pada masing-masing kategori kecerdasan matematis logis (tinggi, sedang maupun rendah), model pembelajaran TTW MM  menghasilkan prestasi belajar sama baiknya dengan model pembelajaran TPS MM , model pembelajaran TTW MM menghasilkan prestasi belajar siswa lebih baik daripada model pembelajaran langsung, serta model pembelajaran TPS MM menghasilkan prestasi belajar siswa lebih baik daripada model pembelajaran langsung. (4) pada masing-masing kategori model pembelajaran (TTW MM, TPS MM, maupun langsung), prestasi belajar matematika siswa yang memiliki kecerdasan matematis logis tinggi lebih baik daripada siswa yang memiliki kecerdasan matematis logis sedang maupun rendah, dan prestasi belajar matematika siswa yang memiliki kecerdasan matematis logis sedang lebih baik daripada siswa yang memiliki kecerdasan matematis logis rendah.

Kata kunci:   Think Talk Write, Think Pair Share, Mind Mapping, Kecerdasan Matematis Logis


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.