candi borobudur kerajaan di indonesia

PENATAAN DAN PEMERATAAN GURU : ANALISIS KEBUTUHAN, KETERSEDIAAN, DAN KECUKUPAN GURU DI KABUPATEN PURBALINGGA JAWA TENGAH

Wiwik Wijayanti

Abstract


Penelitian ini dilaksanakan di Dinas Pendidikan kabupaten Purbalingga bertujuan menganalisis dan mendeskripsikan kecukupan guru yang meliputi; 1) guru kelas SD, guru mata pelajaran SD (pendidikan jasmani dan PAI), dan 2) guru SMP. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian  ini adalah kuantitatif, termasuk jenis penelitian analisis data sekunder (ADS). Data diperoleh dari SIMPK-DAPODIK, kemudian dianalisis dengan menggunakan software yang dikembangkan USAID PRIORITAS berupa pivottable dan pivotchart. Hasil penelitian ini menunjukkan kekurangan guru kelas PNS sebanyak 892 guru, sementara itu masih kekurangan guru PNS PAI sebanyak 176 guru dan guru penjas masih kurang 26 guru. Sedangkan kecukupan guru mata pelajaran (10 mapel) di SMP masih kekurangan 282 guru PNS. Namun jika dengan guru mobail maka kekurangan tersebut menjadi 184 orang guru. Jika ditinjau berdasarkan usia guru maka dapat diketahui total guru SD yang akan pensiun dalam 10 tahun yang akan datang sebanyak1530 guru (43%). Guru SMP yang akan pensiun dalam 10 tahun yang akan datang sejumlah 222 guru. 

Kata Kunci: Penataan dan Pemerataan Guru, Analisis Kebutuhan, Ketersediaan dan Kecukupan
Guru


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.